Tidak hanya manusia, hewan ternak
seperti ayam broiler juga dapat terjangkit stress. Heat stress pada ayam
broiler terjadi ketika suhu dan kelembapan tinggi diiringi dengan
ketidakmampuan ayam dalam meradiasikan panas dalam tubuhnya. Ciri-ciri ayam
yang mengalami heat stress yaitu terlihat gelisah, lebih banyak minum air, nafsu
makan menurun drastis, sayap ayam sering dibentangkan, dan kecepatan pernafasan
ayam semakin cepat.
Heat stress dapat menurunkan
produktivitas ayam broiler dan berpengaruh terhadap hasil panen ayam broiler. Layaknya
penyakit lain yang menjangkiti ayam broiler, heat stress dapat diatasi dengan
beberapa cara. Pengurangan kepadatan jumlah ayam broiler dalam kandang dapat
mengatasi heat stress karena ayam menjadi memiliki ruang gerak yang lebih luas.
Peternak juga dapat memindahkan atau menempatkan ayam ke tempat yang lebih
sejuk agar ayam menjadi lebih nyaman dan lebih tenang.
Ayam
yang mengalami heat stress sebaiknya diberikan air dingin dengan suhu 20-24oC.
Hal ini bertujuan untuk menstabilkan suhu tubuh ayam saat udara lingkungan
tinggi. Produktivitas dari ayam yang diberikan air dingin juga lebih tinggi
dibandingkan ayam yang diberikan air hangat. Pemberian vitamin C dan elektrolit
juga dapat mengatasi heat stress pada ayam broiler. Peternak juga dapat
memberikan pakan tambahan untuk meningkatkan nafsu makan ayam. Pembersihan saluran
air minum harus rutin dilakukan bahkan ditingkatkan terlebih lagi ketika suhu
tinggi perkembangan bibit penyakit menjadi lebih cepat.
Ada
beberapa hal yang sebaiknya tidak dilakukan peternak ketika suhu sedang tinggi
seperti vaksinasi, potong paruh, dan tidak memberi pakan secara langsung saat
siang hari. Ketidaklayakan dari kandang ayam broiler dapat menjadi penyebab
ayam terkena heat stress. Hal ini dikarenakan heat stress pada ayam terjadi
saat suhu tinggi. Peternak dengan kandang sistem close house bisa lebih mudah
mengontrol suhu dalam kandang karena peralatan-peralatan di dalamnya bekerja dengan
menyesuaikan suhu yang diinginkan oleh peternak. Peternak harus pintar dalam
memilih distributor yang menjual alat kandang ayam broiler berkualitas karena setiap
peralatan memiliki kelebihan dan kelemahannya yang bisa disesuaikan dengan
kebutuhan para peternak.