CIRI-CIRI VENTILASI KANDANG AYAM BERMASALAH

Tanggal :05/10/2022 14.04.00 Penulis : Creative Team


Ventilasi kandang berpengaruh terhadap kebutuhan ayam akan kualitas udara, suhu, dan kecepatan angin yang sesuai. Kandang ayam dengan tipe close house sangat bergantung pada sistem sirkulasi udara sehingga bergantung dengan adanya ventilasi. Ciri-ciri ventilasi kandang bermasalah:

 

  • Ayam mengumpul di tengah

Ayam mengumpul di tengah disebabkan kecepatan angin yang rendah pada bagian tepi. Oleh karena itu ayam mengumpul di bagian tengah atau menghindari daerah panas (dead spot).

 

  • Ayam mengumpul di tepi kandang

Ayam mengumpul di bagian tepi kandang disebabkan kecepatan angin yang tinggi. Kecepatan angin yang tinggi menyebabkan ayam mengurangi aktivitas untuk menghangatkan tubuhnya sehingga ayam kekurangan nafsu makan.

 

  • Penyebaran ayam tidak merata

Penyebaran ayam tidak merata dapat disebabkan lubang udara di kandang yang menyebabkan suhu udara di kandang tidak merata.

 

  • Sekam basah/lembab

Sekam basah/lembab menunjukkan kecepatan angin yang rendah. 80% air yang diminum ayam broiler akan diekskresikan menjadi uap air yang harus dibuang dari kandang. Uap air yang tidak terbuang lewat ventilasi akan diserap oleh sekam.

 

  • Bau amonia menyengat

Gas amonia mempunyai daya iritasi yang tinggi dan bau menyengat. Saat memasuki kandang dan bau sudah tercium berarti kadar amonia sudah lebih dari 20 ppm.

 

PT. Mitra Alat Ternak dengan visinya menjadi pemain besar dalam industri peternakan juga mengutamakan kualitas kandang unggas terbaik dengan menjual blower kandang ayam broiler untuk mengatasi ventilasi kandang yang bermasalah dan menghambat pertumbuhan unggas ternak.

kategori blog

Post terbaru

Komentar Terbaru

Tag

Respon Komentar

Belum Ada Komentar

Tinggalkan Komentar

* Komentar akan ditampilkan bila disetujui
Logo IDT
Chatbot