KELEBIHAN DAN KELEMAHAN TEMPAT PAKAN AYAM OTOMATIS

Tanggal : 11 Mei 2023 Penulis : Creative Team


            Manajemen pakan merupakan satu dari banyak hal yang penting untuk diperhatikan dalam pengoperasian kandang. Pakan menjadi hal yang vital terutama dalam usaha ayam broiler karena tujuan usahanya yaitu penggemukan ayam broiler dan pakan menjadi asupan yang menentukan baik tidaknya performa ayam ketika sudah saatnya proses panen. Pemilihan tempat pakan yang digunakan di dalam kandang juga perlu disesuaikan dengan umur ayam. Berdasarkan pengoperasiannya tempat pakan ayam dibedakan menjadi 2 jenis yaitu tempat pakan ayam otomatis dan manual.


            Perbedaan yang sangat mencolok antara tempat pakan ayam otomatis dan manual yaitu dalam sistem pengoperasiannya. Kelebihan dari tempat pakan otomatis yaitu memudahkan petugas kandang dalam hal memberikan pakan ayam karena pakan sudah dijalankan oleh mesin secara otomatis sehingga petugas kandang tidak perlu menuang pakan ayam secara bergiliran satu persatu. Petugas kandang hanya perlu menaruh pakan ayam di hopper dan menekan satu tombol otomatis yang nantinya pakan tersebut akan didistribusikan secara otomatis ke seluruh pan feeder.


Kelemahan dari alat ini yaitu karena membutuhkan mesin untuk mengoperasikan pemberian pakan sehingga ada penambahan pengeluaran ketika hendak memilih tempat pakan ayam otomatis sebagai opsi tempat pakan yang ingin digunakan di dalam kandang. Harga tempat pakan ayam otomatis juga lebih mahal jika dibandingkan dengan tempat pakan ayam manual. Oleh sebab itu tempat pakan ayam otomatis biasanya digunakan oleh peternak ayam dengan skala besar untuk memudahkan dalam proses pemberian pakan. 


Tag

Post terbaru

Respon Komentar

Belum Ada Komentar

Tinggalkan Komentar

* Komentar akan ditampilkan bila disetujui